LightBlog

Setelah mengetahui cara mengimport file dan membuat sebuah Composition, maka kita akan lanjut kebagian animasinya. Animasi yang akan kita ...

Tutorial After Effects Membuat Animasi Roket

Setelah mengetahui cara mengimport file dan membuat sebuah Composition, maka kita akan lanjut kebagian animasinya. Animasi yang akan kita buat memang masih sangat sederhana karena hanya mengubah ukuran dan posisi saja.



Buka kembali After effects kalian dan import file roketnya. Import dengan pilihan Composition ya supaya otomatis membuat composition roket. Lalu double-click di roket tersebut dan selanjutnya buat composition baru. Bagi menjadi 3 bagian composition baru yaitu bagian pertama (composition pertama) roket dan api, bagian kedua berisi bintang dan planet dan bagian ketiga adalah background. Beri nama bagian sesuai layer di dalamnya.
Untuk lebih lengkapnya silahkan lihat video dibawah ini :


Di dalam video, saya buat cukup cepat maka saya akan menjelaskan beberapa poin penting yang saya gunakan dalam proses pembuatannya. Saya cukup banyak menggunakan shortcut dan kalian bisa pelajari di bawah ini.

  • Untuk Zoom area kerja gunakan scroll ke atas/bawah pada mouse
  • .
  • Tombol spasi untuk tools Hand berguna untuk menggeser preview area kerja. Tekan tombol spasi sembari drag pointer mouse kalian (seperti di photoshop)

  • Pan Behind Tool berguna untuk mengatur titik sumbu sebuah objek. Jika titik sumbu berada di tengah maka semua pergerakan dimulai dari tengah, apabila dari bawah maka pergerakan dimulai dari bawah dan seterusnya. Sebagai contoh misal gerakan tangan. Untuk animasi tangan seharusnya titik sumbu berada pundak maka apabila digerakan akan terlihat bagus. Akan aneh bila titik tersebut berada di tengah-tengah maka yang terjadi adalah saat tangan diputar pundak akan lepas dari badan. Untuk mengatur letak titik sumbu, klik kiri pada titik tersebut lalu geser sesuai kebutuhan.

  • Scale. Atribute/efek ini berfungsi untuk merubah ukuran objek. Shortcutnya adalah S.

  • Mengatur ukuran area kerja dan jumlah frame (waktu) gunakan Composition Setting (Ctrl+K) kalian akan menemukan di menu Composition.

  • Easy Ease berguna untuk menghaluskan gerakan sebuah objek. Cara membukanya adalah klik kanan pada keyframe lalu pilih Keyframe Assistant atau shotcut F9 .

  • Copy dan Paste keyframe menggunakan shotcut sama pada umumnya yaitu Ctrl+C dan Ctrl+V

  • Untuk menyeleksi objek, layer atau keyframe lebih dari satu tekan tombol shift di keyboard

  • Menghapus objek, layer atau keyframe dengan cara tekan delete di keyboard

  • Duplicate. Menduplikat layer menggunakan shortcut D

  • Position (P) berfungsi untuk mengatur posisi/lokasi objek. Animasinya untuk memindahkan suatu objek.

Dalam membuat animasi memang membutuhkan logika serta imajinasi sekaligus. Video tutorial yang sudah saya buat memang masih berantakan namun hal tersebut hanya tinggal mengatur position dan timing saja sehingga animasi akan terlihat lebih real dan bagus. Apabila ada pertanyaan dan kritik maupun saran, silahkan tulis di kolom komentar ya. 

2 komentar:

  1. Tutorial After Effects Membuat Animasi Roket - Tutorial Animasi After Effects Indonesia >>>>> Download Now

    >>>>> Download Full

    Tutorial After Effects Membuat Animasi Roket - Tutorial Animasi After Effects Indonesia >>>>> Download LINK

    >>>>> Download Now

    Tutorial After Effects Membuat Animasi Roket - Tutorial Animasi After Effects Indonesia >>>>> Download Full

    >>>>> Download LINK

    BalasHapus